Laman

Selasa, 20 September 2011

MONITORING EVALUASI

Rabu, 21 September 2011 di SMP Negeri 11 Purworejo dilaksanakan Monitoring Evaluasi (ME) kepala sekolah yang pada tahun ini memasuki masa kerja 4 tahun dalam jabatan periode kedua. Kegiatan yang direncanaakan dimulai pukul 08.00 WIB, baru dibuka pada pukul 10.00 WIB.
Acara ini dihadiri Tim Penilai dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo yang terdiri dari lima orang, Kepala Sekolah SMP Negeri 11 Purworejo, Guru dan Karyawan serta perwakilan siswa yang diwakili oleh enam siswa pengurus OSIS.

Rabu, 06 April 2011

EKSTRAKULIKULER CETAK SABLON

I.             Pendahuluan
Cetak sablon atau cetak saring merupakan bidang keterampilan yang banyak diterapkan pada cetak plastik, kertas, kaos. Stiker, kartu nama dan lukis kaca dapat dibuat dengan menggunakan teknik tersebut.
Cetak sablon atau cetak saring merupakan teknik dasar percetakan modern, baik dalam proses desain, pembuatan film sampai pada proses pencetakan atau reproduksi. Teknik ini masih bertahan dan terus berkembang dalam ruang lingkup industri kecil atau industri rumah tangga.
Selain karena modal tetap yang dibutuhkan untuk membuka usaha cetak sablon relatif terjangkau, pasar yang menggunakan jasa cetak ini juga terus bertambah seiring dengan perkembangan usaha kecil lain, seperti katering, industri makanan ringan, lembaga pendidikan, dan lain-lain.
Media yang digunakan dalam cetak sablon sebagaimana yang lazim digunakan seperti :  stiker, kaos, plastik, kartu nama, kardus, sampul buku, kalender, kertas undangan, bendera, bandana, atau dalam skala besar seperti: spanduk, banner, dan lain-lain. Teknik dan media ini juga dapat digunakan sebagai media dalam berkarya seni murni dalam hal ini adalah seni grafis.
Dalam pengembangannya, teknik cetak sablon dapat mendukung dalam berkarya seni etsa, pembuatan karya seni lukis kaca dan pembuatan spanduk/umbul-umbul, emblem dan lain-lain

II.          Dasar Kegiatan
Kegiatan dilaksanakan dalam usaha untuk memelihara, mengembangkan dan menyalurkan bakat seni siswa dan sesuai dengan :
1.      Visi dan Misi Sekolah SMP Negeri 11 Purworejo
2.      SK Pembagian Tugas Guru semester Gasal,Tahun Pelajaran 2009/2010

III.       Tujuan kegiatan
Tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan pelatihan cetak sablon adalah:
1.      mengembangkan kreativitas siswa sesuai dengan bakat dan minat mereka
2.      menumbuhkan semangat dan kecintaan dalam berkarya seni
3.      siswa dapat mengembangkan daya cipta dan kreasi
4.      menumbuhkan minat siswa dalam kewirausahaan